FH UNIB Juara I Moot ADR Competition Dewan Sengketa Indonesia 2022

TIM Moot Alternative Dispute Resolution (ADR) Fakultas Hukum UNIB sukses mengukir prestasi level nasional di ajang Moot ADR Competition yang diselenggarakan Dewan Sengketa Indonesia (Indonesia Dispute Board) tahun 2022.

Tim Moot ADR FH UNIB audiensi dengan Dekan dan Wakil Dekan III di ruang kerja Dekan FH. (foto : hms1)

Penganugerahan juara, pemberian sertifikat dan penyerahan piala bergilir kepada Tim ADR FH UNIB dilakukan dalam rangkaian acara Indonesia Dispute Board Forum di Hotel Novotel, Semarang, Jawa Tengah, 19 Maret 2022.

Dewan Sengketa Indonesia adalah sebuah perkumpulan yang memberikan layanan alternative penyelesain sengketa baik dengan menggunakan instrument kelembagaan Dewan Sengketa maupun dengan menggunakan kompetensi/keahlian individu masing–masing Mediator/Ajudikator/Konsiliator/ Arbiter yang terdaftar di Dewan Sengketa Indonesia.

Penyerahan Piala Bergilir Moot ADR Competition Dewan Sengketa Indonesia kepada Dekan FH. (foto : hms1).

Moot ADR Competition tahun 2022 yang memperebutkan piala Dewan Sengketa Indonesia dilaksanakan secara online dan diikuti sejumlah tim moot ADR Fakultas Hukum dari berbagai perguruan tinggi se Indonesia. Keputusan Dewan Juri menetapkan Tim Moot ADR FH UNIB sebagai Juara I sekaligus berhak memboyong piala bergilir Dewan Sengketa Indonesia.

Para pemenang kompetisi ini diundang mengikuti rangkaian acara Indonesia Dispute Board Forum 2022 di Hotel Novotel, Semarang, 18-19 Maret 2022. Selain Tim Moot ADR FH UNIB sebagai juara I, juga hadir dua Tim Moot ADR Universitas 17 Agustus 1945 yang meraih Juara II dan Juara III.

Foto bersama Tim Moot ADR FH UNIB dan Dosen Pembimbing dengan Dekan dan Wakil Dekan III. (foto :hms1).

Tim Moot ADR FH UNIB sendiri beranggota lima orang mahasiswa semester enam Bagian Hukum Perdata FH UNIB, yakni Ersad Rahmadi, Oval Chairani, Virna Natami, Sheila Wahdania, dan Muhammad Fadhil. Tim ini didampingi tiga dosen pembimbing, yaitu Siti Hatikasari, SH, MH, Nurhani Fithriah, SH, MH dan Kiki Amaliah, SH, MH.

Piala bergilir Dewan Sengketa Indonesia yang diboyong Tim Moot ADR FH UNIB diserahkan kepada pimpinan Fakultas Hukum UNIB pada Kamis siang (24/3/2022), diterima langsung oleh Dekan Dr. Amancik, SH, M.Hum didampingi Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan Dr. Edra Satmaidi, SH, M.Hum.

“Kami laporkan bahwa berkat kerja keras anggota tim dan dukungan semua pihak, Alhamdulillah Tim Moot ADR FH UNIB berhasil menjadi Juara I dan membawa pulang piala bergilir DSI tahun 2022,” ucap salah satu dosen pembimbing, Kiki Amaliah, di ruang kerja Dekan FH UNIB.

Dijelaskan Kiki Amaliah, selain mendapatkan sertifikat juara dan piala, Tim Moot ADR FH UNIB menurut panitia penyelengga, akan diberikan biaya pembinaan lebih kurang Rp.60 juta yang nanti akan dikonversi dalam bentuk pelatihan bagi para mahasiswa dan dari pelatihan itu nanti, para mahsiswa juga akan diberikan sertifikat kompetensi. “Bagi kami, prestasi ini sebagai persembahan dan bentuk kontribusi pada lembaga dalam upaya mengharumkan nama FH UNIB di kancah nasional,” ujarnya.

Keberhasilan ini disambut gembira dan rasa bangga oleh Dekan FH UNIB Dr. Amancik. “Alhamdulillah, Saya senang dan bangga sekali dengan prestasi yang diraih oleh para mahasiswa kita ini. Hal ini membuktikan bahwa kita mampu bersaing pada event-event nasional dan internasional. Harapan Saya, semoga prestasi ini mampu kita pertahankan dan dapat memotivasi mahasiswa lainnya agar terpacu untuk meraih prestasi lebih banyak lagi,” ujarnya.

Dekan FH mengucapkan terimakasih dan bangga atas prestasi diraih Tim Moot ADR FH UNIB. (foto : hms1)

Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Edra Satmaidi memberikan penghargaan dan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para mahasiswa dan dosen pembimbing Tim Moot ADR FH UNIB yang telah sukses meraih Juara I Moot ADR Competition piala DSI tahun 2022 ini.

“Selain bermanfaat bagi adik-adik mahasiswa yang tergabung dalam Tim Moot ADR, prestasi ini juga dapat meningkatkan IKU (Indikator Kinerja Utama) fakultas khususnya bidang kemahasiswaan,” ujarnya.

Piala Bergilir Moot ADR Competition DSI 2022 menghiasi lemari panjangan di lantai satu dekanat FH UNIB. (foto:hms1)

Usai menerima piala bergilir Moot ADR Competition piala DSI tahun 2022 di ruang kerjanya, Dr. Amancik dan Dr. Edra Satmaidi mengajak kelima mahasiswa beserta dosen pembimbing Tim Moot ADR FH UNIB untuk memajang piala tersebut di lemari pajangan yang terletak di lantai satu gedung dekanat FH UNIB, hal ini untuk memberikan rasa kebanggaan bagi segenap sivitas FH UNIB sekaligus memberikan motivasi kepada mahasiswa lainnya. [Penulis : Purna Herawan/Humas].