Optimis di Ajang Competition Constitutional Law Moot Court 2019

FAKULTAS Hukum UNIB optimis mampu ukir prestasi di ajang kompetisi Peradilan Semu Mahkamah Konstitusi (Competition Constitutional Law Moot Court) tahun 2019 tingkat regional wilayah barat yang akan dihelat di Universitas Lampung, 1-3 Oktober mendatang.

Hal itu diungkapkan Pelatih Tim Constitutional Law Moot Court FH UNIB, Ari Wiryadinata, SH, MH, kepada Tim Humas UNIB, Kamis (26/9/2019).

“Dilihat dari hasil latihan dan kesiapan para anggota tim, kita optimis akan meraih prestasi di regional barat dan akan melaju ke tingkat nasional,” ujarnya, usai menyaksikan primeir exhibition, di international room Dekanat FH.

Dijelaskan, Tim FH UNIB beranggotakan lima orang didampingi satu pelatih. Dalam kompetisi ini nanti, tim UNIB akan bertemu dengan 11 tim lainnya dari universitas yang ada di wilayah barat.

“Kita akan memberikan penampilan terbaik untuk merebut tiket melaju ke tingkat nasional,” ucap Ari Wiryadinata.

Optimisme Tim FH UNIB didorong beberapa faktor. Selain besarnya dukungan pihak fakultas, para anggota tim sangat termotivasi untuk melanjutkan tradisi juara. Sebab, pertengahan tahun ini FH UNIB berhasil meraih juara 1 Lomba Debat Mahkamah Konstitusi dan baru-baru ini FH UNIB juga sukses menjadi juara II Lomba Debat Hukum di Universitas Andalas – Sumatera Barat yang dikemas dalam kegiatan Andalas Law Competition 2019 tanggal 23-25 September.

“Kita memang baru pertama mengikuti lomba Constitutional Law Moot Court. Tapi motivasi menjadi juara sangat besar dan para anggota tim sangat serius berlatih untuk menampilkan ferfoma terbaiknya,” tukas Ari, seraya memohon doa restu dari seluruh sivitas akademika FH UNIB.[Hms1/Anggi].