Lomba Lintas Wisata PULKANIK Diresmikan Plt. Gubernur Bengkulu

PEMERINTAH Provinsi Bengkulu menyambut baik ide kreatif dan gagasan mahasiswa Pulkanik (Perkumpulan Konservasi Alam Fakultas Teknik) Universitas Bengkulu yang menyelenggarakan Lomba Lintas Wisata sebagai salah satu event untuk mendukung Program Wonderfull Bengkulu 2020. Sebagai bentuk apresiasinya, Plt. Gubernur Bengkulu Dr. Rohidin Mersyah, MMA, membuka dan meresmikan langsung kegiatan ini, Jumat sore (7/9/2018).

Acara pembukaan Lomba Lintas Wisata yang dilaksanakan di ruang rapat utama gedung rektorat UNIB ini dihadiri juga oleh Rektor UNIB Dr. Ridwan Nurazi, M.Sc, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Drs. Syahrial, M.Phil, Dekan Fakultas Teknik UNIB Dr. Boko Susilo, Kepala Biro USD UNIB Ir. Ahmad Nezar, dan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu Yudi Satria beserta jajarannya.

“Walaupun baru pertama dilaksanakan, kegiatan ini biasa, mampu menangkap moment dan mendapat apresiasi dari Pemerintah Daerah. Buktinya, meskipun banyak kesibukan, Pak Rohidin Mersyah tetap menyempatkan diri untuk meresmikan kegiatan ini,” ujar Rektor UNIB.

Sebagai bagian integral dari masyarakat Bengkulu, institusi UNIB sangat mendukung program pemerintah daerah yang menggalakkan pembangunan sektor pariwisata dengan mengusung tema besar Wonderfull Bengkulu 2020. Sebab, Bengkulu memiliki berbagai potensi pariwisata yang jika dikelola maksimal bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan mendorong kemajuan daerah.

Kepada para peserta lomba Rektor mengucapkan selamat berlomba dan menikmati keindahan objek wisata di Kota Bengkulu. “Setelah Anda melihat keindahan wisata Bengkulu secara langsung, diharapkan dapat menceritakan kepada masyarakat di daerah asalnya, sehingga wisata Bengkulu menjadi kian terkenal,” papar Rektor.

Plt. Gubernur Bengkulu, Dr. Rohidin Mersyah membuka sambutannya dengan mengatakan “Inilah yang namanya Wonderfull.” Rohidin menyambut baik dan sangat mengapresiasi kegiatan ini. “Suasana sejuk, peserta banyak dan bersemangat, menunjukkan bahwa program Wonderfull Bengkulu 2020 semakin menggelora di berbagai kalangan masyarakat termasuk sivitas akademika UNIB,” ujarnya.

Dijelaskan Rohidin, Wonderfull Bengkulu 2020 bukanlah puncak dan tujuan, tapi langkah awal untuk memajukan dan mengoptimalkan sektor pariwisata di Provinsi Bengkulu. Program ini juga bukan semata-mata digenjot dari sektor pariwisata, tapi terintegrasi dengan bidang-bidang lain seperti peningkatan infrastruktur untuk membuka keterisolasian daerah, meningkatkan SDM pengelola, membudayakan sadar wisata kepada masyarakat, dan lain sebagainya.

“Daerah ini memiliki berbagai potensi wisata andalan yang lebih bagus dari daerah lainnya se Indonesia. Mari kita semarakkan pariwisata dengan menggelar event-event seperti yang dilaksanakan mahasiswa Pulkanik ini,” tukas Rohidin.

Sebagai bentuk apresiasinya, usai meresmikan acara, Rohidin Mersyah juga memberikan bantuan dana stimulant dan spontan kepada panitia lomba untuk mensukseskan dan memeriahkan perlombaan ini. Peresmian acara ditandai dengan pemukulan dol dilakukan bersama-sama dengan Rektor, Wakil Rektor, Dekan Teknik, dan Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu.

Sementara itu, Ketua Ormawa Pulkanik UNIB, Imam Zahri menjelaskan, lomba lintas wisata yang baru pertama kali dilaksanakan ini diikuti 32 tim yang setiap tim beranggota tiga orang, dengan dua kategori yaitu kategori mahasiswa dan pelajar pecinta alam dan kategori umum (kelompok pencinta alam) yang berasal dari berabgai kanbupaten dan kota se Provinsi Bengkulu dan dari luar Bengkulu.

Rute lintasan yang akan dilalui mulai dari Objek Wisata Pantai UNIB depan, Pantai Jakat, Benteng Marlborogh, Tugu Thomas Part, Pantai Panjang, Mengunjungi Rumah Bung Karno, Rumah Fatmawati, dan Danau Dendam Tak Sudah. Peserta lomba akan memperebutkan piala bergilir karena event ini akan dijadikan event tahunan Pulkanik di masa akan datang.

“Kami sangat berterimakasih kepada pimpinan UNIB dan Plt. Gubernur Bengkulu Pak Rohidin Mersyah yang telah mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini,” ujar Imam.[Hms1/Ndo]