FMIPA Adakan Kuliah Umum

Memasuki awal perkuliahan, FMIPA membekali mahasiswa barunya melalui kuliah umum dengan topik “Natural Products Chemistry and Phytochemistry”.

Kuliah Umum disampaikan oleh Prof. Mamoru Koketsu, Ph.D Kepala Departemen Kimia Fakultas Teknik, Universitas Gifu, Jepang di Ruang Rapat Utama Rektorat, Selasa (20/08).

Dalam sambutannya, Rektor Unib, Prof. Ir. Zainal Muktamar, M.Sc., Ph.D, memberikan apresiasi kepada FMIPA yang telah menyelenggarakan kuliah umum di hadapan mahasiswa baru FMIPA dengan menghadirkan Pembicara tamu.

Rektor juga berpesan kepada mahasiswa baru bahwa kuliah umum ini merupakan kesempatan yang baik buat mahasiswa untuk melihat dunia. Mahasiswa diharapkan dapat menjadikan kuliah umum ini untuk menambah wawasan, khususnya di bidang kimia dan fitokimia.

Rektor juga menyebutkan bahwa UNIB telah dan akan terus bekerjasama dengan Universitas Gifu. Saat ini UNIB,  FMIPA akan mengirim mahasiswa ke Universitas Gifu dalam rangka program pertukaran mahasiswa.

Kehadiran Prof. Mamoru Koketsu adalah juga dalam rangka implementasi kerjasama antara Fakultas Teknik, Unibersitas Gifu dengan  FMIPA UNIB sekaligus menjajagi kerjasama penelitian dosen kedua universitas.[hms]